Mesin Pengering Cocofiber

In stock

  • Dimensi | PxLxT = 1000x90x150cm
  • Material Rangka | UNP dan Siku besi
  • Material Body | Plat Besi
  • Penggerak | Blower 1 unit
  • Kapasitas | 100-200 kg/jam
  • Lain-lain | Sumber Panas: LPG atau Biomass

Sebagai salah satu tanaman yang paling banyak ditemukan di Indonesia, pohon kelapa tak diragukan lagi mempunyai banyak manfaat. Sebab hampir semua bagian dari tanaman dan buahnya dapat diolah dan dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari akar, daun, batang, bunga, dan buahnya dapat digunakan menjadi suatu hal yang bernilai ekonomis.

Bagian daun, misalnya, pada bagian daun yang masih muda dapat dimanfaatkan sebagai bahan pembungkus ketupat. Daun yang sudah hampir kering atau tua dapat dianyam dan menjadi atap daun. Adapun bagian buahnya sudah sangat terkenal dan kerap dikonsumsi, baik yang muda ataupun kelapa yang sudah tua. Bahkan bagian tempurung kelapanya pun turut dimanfaatkan sebagai bahan kerajinan tangan dengan produk berupa aksesori atau tas.

Pemanfaatan Sabut Kelapa

Namun, ada satu bagian yang kerap kali terabaikan atau hanya dijadikan bahan bakar pengganti kayu. Bagian ini adalah sabut atau kulit luar dari buah kelapa yang sudah tua. Jika ingin menggunakannya, sebenarnya bagian sabut mempunyai bermacam-macam manfaat dalam hal apa pun. Apabila Anda mau mengolah dan mengkreasikan dengan tepat, bagian ini bisa menjadi komoditas dengan nilai ekonomi yang cukup menjanjikan. Sehingga, dalam pemanfaatannya, sabut kelapa berpotensi untuk dijadikan peluang bisnis.

Produk Turunan Sabut Kelapa

Ada berbagai macam produk turunan dari bahan sabut kelapa ini. Hingga saat ini, serat sabut kelapa (cocofiber) ataupun serbuk sabut kelapa (cocopeat) telah digunakan untuk pembuatan berbagai produk, antara lain keset, sapu ijuk, jok mobil, briket ramah lingkungan, matras, spring bed, kasur, tali tambang, cocopot, dan lain-lain.

Sebelum bahan-bahan di atas dimanfaatkan untuk membuat produk-produk tersebut, kelapa harus diolah dengan berbagai tahapan terlebih dulu. Biasanya, proses ini akan diawalai dengan pengupasan buah kelapa dan mengambil sabutnya. Selanjutnya, sabut kelapa tadi harus diayak dengan mesin pengayak sabut kelapa hingga cocofiber dan cocopeat diperoleh.

Hasil ayakan dari sabut kelapa ini selanjutnya akan melewati proses pengeringan. Tujuannya yaitu untuk mendapatkan sabut kelapa yang benar-benar kering atau setidaknya dengan kadar air yang rendah. Dengan demikian pengolahan selanjutnya akan lebih mudah.

Pada dasarnya, sabut kelapa dapat dikeringkan saat masih dalam keadaan semi basah ataupun saat menjadi bubuk. Namun, agar pengeringan sabut kelapa ini dapat diproses dengan cepat dan optimal, maka kita membutuhkan alat bantu yang dinamakan dengan mesin oven pengering cocofiber.

Mesin Pengering Cocofiber Produksi Asterra Mesin

Untuk membantu para pebisnis sabut kelapa atau cocofiber, Asterra Mesin menyediakan salah satu produk unggulannya berupa mesin pengering cocofiber. Tersusun dari material rangka UNP dan siku besi, serta material body dari plat besi, membuat mesin ini terjamin kualitas dan daya tahannya. Selain itu, mesin ini juga mampu memproses bahan sebanyak 100-200 kg per jamnya.

Cara Pemesanan/Order

Berminat untuk berkonsultasi & melakukan pemesanan mesin pengering cocofiber untuk meningkatkan penjualan & produksi usaha Anda?  Hubungi kami melalui nomor  0823-111-111-41 atau datang langsung ke kantor kami di Metro Harmoni Ambarketawang no C-6, gamping Kidul, Sleman, Yogyakarta.

Download katalog terbaru dari ASTERRA-MACHINE- produsen & distributor mesin produksi untuk usaha Anda.

Wilayah Pengiriman

Asterra-Machine menerima pengiriman mesin pengering cocofiber ke seluruh Indonesia: Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Depok, Bandung, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Denpasar, Malang, Padang, Medan, Pekanbaru, Balikpapan, Makassar, Samarinda, Pontianak, Banjarmasin, Manado, Palu, Lombok, Maluku Hingga Papua.

Kritik & Saran

Jika terdapat kritik & saran mengenai produk dari ASTERRA-MACHINE, kirim ke email resmi kami di admin@asterra.id.

Be the first to review “Mesin Pengering Cocofiber”

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Reviews

There are no reviews yet.

See It Styled On Instagram

    No access token

Main Menu

× Konsultasi sekarang! Available on SundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturday